PPID Kabupaten Pekalongan

Sistem penyediaan layanan informasi publik Pemerintah Daerah Kabupaten Pekalongan yang mudah, cepat, tepat waktu, biaya ringan dan dengan cara sederhana

 

KAJEN - Kabupaten Pekalongan siap melaksanakan dan mencapai target vaksinasi covid 19 pada anak usia 6 – 11 tahun. Rencana Kickoff / Pencanangan vaksinasi covid 19 pada anak usia 6 – 11 tahun tingkat kabupaten Pekalongan, akan diselenggarakan pada hari Kamis, 6 Januari 2022. Segala hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan vaksinasi ini dibahas dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan vaksinasi covid 19 pada anak usia 6 – 11 tahun di Kabupaten Pekalongan, Selasa (04/01) di Aula lantai I Setda, dipimpin langsung oleh Sekda Yulian Akbar S Sos.,M.Si.

Baca Selengkapnya

 

KAJEN - Pemerintah Kabupaten Pekalongan mulai 1 Januari 2022 memberikan bantuan biaya pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Pekalongan yang belum menjadi peserta JKN (Jaminan Kesehatan Nasional). Kebijakan tersebut diambil oleh Pemkab Pekalongan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial yang belum menjadi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

Baca Selengkapnya

 

KAJEN - Pemkab Pekalongan tengah meyiapkan vaksinasi untuk anak usia 6 – 11 tahun atau siswa SD/MI sederajat. Dinas kesehatan saat ini sedang melakukan koordinasi dengan provinsi terkait penyediaan vaksin untuk anak ini. Hal ini disampaikan Sekda Kabupaten Pekalongan M Yulian Akbar S.Sos.,M.Si usai mengikuti Rapat Koordinasi Penanganan Covid 19 di Jawa Tengah yang dipimpin oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo via video conference, Senin (03/01) siang di Aula Lantai I Setda Kabupaten Pekalongan.

Baca Selengkapnya

 

KAJEN - Vaksinasi covid 19 bagi anak usia 6 - 11 tahun tingkat Kabupaten Pekalongan dimulai. Bupati Pekalongan Fadia Arafiq SE.,MM hadir di SD IT di wilayah Tanjungsari Kajen , Kamis (06/01) pagi, dalam rangka pencanangan sekaligus menyaksikan pemberian suntikan vaksin pertama kepada salah satu siswi sebagai tanda dimulainya kegiatan vaksinasi covid 19 pada anak usia 6 – 11 tahun di Kabupaten Pekalongan.

Baca Selengkapnya

 

KAJEN – Mewujudkan pelayanan kesehatan gratis dan prima merupakan salah satu program yang masuk dalam visi misi kinerja Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, S.E.,M.M., selama masa baktinya. Hal ini tercermin dalam upaya keseriusan Pemkab Pekalongan saat ini dalam menguatkan peran puskesmas di masing-masing daerah yang ada di Kabupaten Pekalongan untuk bersiap diri menyongsong pengimplementasian program tersebut di tahun 2022 mendatang.

Baca Selengkapnya

 

KAJEN - 2.112 liter minyak goreng ludes terjual dalam kegiatan operasi pasar minyak goreng yang diselenggarakan di kantor Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Pekalongan, Rabu (5/1/2022). Ratusan warga tampak antusias memanfaatkan momen ini untuk membeli minyak goreng yang saat ini harganya sedang naik di kisaran 17 ribu hingga 20 ribu. Operasi pasar ini dibuka mulai pukul 09.00 wib dan selang satu jam kemudian kupon sudah ludes diserbu warga.

Baca Selengkapnya