Admin
Selasa, 19 Januari 2016
KAJEN - Seperti biasa, pada tanggal 17 setiap bulannya, Pemkab.Pekalongan menggelar upacara bendera di lapangan Setda Kabupaten Pekalongan di Kajen. Demikian pula dengan upacara bendera tanggal 17 Januari 2016 ini digelar pagi ini, Senin, 18 Februari 2016 dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah Dra. Mukaromah Syakoer M,Si, para Kepala SKPD serta karyawan dan karyawati di lingkungan Setda Kabupaten Pekalongan.
Namun kali ini ada yang berbeda dari upacara biasanya, dimana dalam upacara ini diserahkan penghargaan kepada SKPD terbaik dalam rangka penyelenggaraan pelayanan publik di lingkungan Pemkab. Pekalongan Tahun 2015. Penghargaan tersebut diberikan dengan tujuan sebagai pelaksanaan evaluasi kinerja sebagai salah satu bentuk pembinaan Pemkab. Pekalongan terhadap unit pelayanan dan untuk memberikan apresiasi atas kinerja unit pelayanan sekaligus memotivasi seluruh jajaran organisasi perangkat daerah dalam peningkatan kualitas pelayanan publik.
Menurut leading sektor Kepala Bagian Organisasi Setda Kabupaten Pekalongan Noor Kholis, SH, ruang lingkup penilaian unit pelayanan publik adalah kinerja unit pelayanan publik yang meliputi visi, misi, dan motto pelayanan; standar pelayanan dan maklumat pelayanan; sestem, mekanisme dan prosedur pelayanan. “Disamping itu SDM, sarana dan prasarana pelayanan, penanganan pengaduan, sistem informasi pelayanan publik, dan produktivitas dalam pencapaian target pelayanan juga menjadi kriteria penilaian,” jelas Noor Kholis.
Adapun berdasrakan penilaian administrasi dan verivikasi lapangan Tim evaluasi Penyelenggaraan Pelayanan Publik di Lingkungan Pemkab. Pekalongan tahun 2015 menetapkan Dinduk Capil sebagai Peringkat Terbaik I, Dinsos Nakertrans sebagai Terbaik II dan DPPKD sebagai terbaik III. Masing-masing dalam kategori Dinas Daerah. Sedang dalam kategori Lembaga Teknis Daerah, terbaik I diperoleh BPM PPT, Terbaik II Kankesbangpol dan Terbaik III oleh BKPP. Sementara untuk kategori Kecamatan berhasil dimenangkan sebagai terbaik I oleh Kecamatan karangdadap, Terbaik II Kec. Bojong dan Terbaik III oleh Kecamatan Lebakbarang. Masing masing peringkat mendapatkan tropi dan piagam penghargaan serta uang pembinaan untuk terbaik I sebesar 3 juta rupiah, terbaik II 2,5 juta rupiah dan terbaik III 2 juta rupiah.
Di bagian Sekretaris Daerah yang pagi itu bertindak sebagai Pembina Upacara, saat membacakan sambutan Bupati Pekalongan antara lain menyampaikan bahwa upacara bendera merupakan salah satu kegiatan yang merefleksikan kesiapan dalam kedisiplinan selaku aparatur pemerintah dalam mengemban tugas.
Terkait dengan tanggap bencana, Sekda menekankan perlunya upaya antisipasi dini seperti sosialisasi tanggap bencana, persiapan sarana dan logistik serta personil dalam menghadapi musim penghujan yang diperkirakan akan berlangsung hingga Maret 2016 dan berpotensi menimbulkan bencana. “Tingkatkan komunikasi, koordinasi dan kerjasama antar pihak sehingga jika terjadi bencana maka penangannya dapat dilakukan dengan cepat dan tepat,” pesannya.
Lebih lanjut Mukaromah tak bosan-bosan mengingatkan untuk menguasai tupoksi dan aturan yang ada dengan baik dan senantiasa merencanakan dan mengevaluasi serta fokus pada setiap kegiatan yang dilaksanakan. Sedangkan berkaitan dengan pelaksanaan Anggaran Tahun 2016 ia meminta untuk mempersiapkan dengan baik dan matang khususnya dalam hal penerapan akuntansi berbasis akrual.
Pada kesempatan tersebut Sekda juga mengharapkan seluruh Kepala SKPD untuk lebih berkomitmen meningkatkan kinerjanya di tahun 2016 ini. “Bekerjalah dengan semangat dalam melayani masyarakat sebagai perwujudan birokrasi yang transparan, akuntabel, bersih dan bertanggungjawab sehingga kita dapat menjadi pelayan masyarakat dan menjadi teladan masyarakat,” pesannya.
Sumber : Bagian Humas Setda Kab. Pekalongan
Editor : arif.kominfo